Hal yang Harus Disiapkan untuk Membuat Website Sendiri

Apa Saja yang Dibutuhkan untuk Membuat Website Sendiri?


Kebutuhan untuk memiliki website sendiri menjadi hal yang penting di era yang serba digital ini. Dengan teknologi yang terus berkembang menjadikan semua orang dapat dengan mudah mengakses sesuatu yang dibutuhkan melalui internet. Tentu bagi para pelaku usaha, website menjadi amat sangat penting baik sebagai identitas suatu bisnis itu sendiri, media pemasaran, kepercayaan customer, maupun dalam proses pengembangan usaha.  

Website sendiri merupakan halaman (situs web) yang dapat diakses melalui jaringan internet. Halaman situs web ini ditempatkan pada sebuah server sehingga jangkauannya sangat luas. Asal memiliki jaringan internet sebuah situs web dapat diakses dari manapun mereka berada.  Nah jika ingin memiliki atau membangun website, ada beberapa hal dasar yang dibutuhkan agar sebuah halaman web tersebut tercipta dan dapat diakses.
  • Domain
Hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan domain. Domain sendiri adalah nama unik dari sebuah situs yang akan dibuat. Nama domain ini terdiri dari dua elemen utama. Contohnya: instagram.com - (instagram) adalah nama website dan (.com) adalah ekstensi yang digunakan, arthadigitech.my.id, ahlitaskertas.com, dan sebagainya. Ekstensi domain adalah kata yang berada di sebelah kanan dari nama domain. Ada banyak sekali jenis (ekstensi) domain ini, untuk Negara Indonesia tersedia .id, .com, .net, .org, .go.id, .ac.id, .my.id, .org, dan sebagainya. 
  • Hosting
Hosting (web hosting) adalah media penyimpanan file dan data dari sebuah website agar website tersbut dapat tampil di internet. File atau data yang disimpan pada hosting ini berupa skript, database, video, gambar, email, dan aplikasi. Karena hosting adalah tempat penyimpanan maka setiap layanan hosting akan berbeda-beda kapasitasnya. 
  • Platform 
Setelah memiliki domain dan hosting, hal yang harus dilakukan adalah memiliki platform website atau sistem manajemen konten. Perangkat lunak inilah yang nantinya akan menentukan bagaimana sebuah website akan tampil. Baik dari desain dan navigasi website, peletakan text, gambar, video, optimasi, bahasa, dll. Ada beberapa sistem menejemen konten atau platform yang biasa digunakan seperti wordpress, joomla, drupal, dll. Namun untuk yang plaing mudah untuk dioperasikan dan umum digunakan adalah wordpress.  Pada setiap layanan hosting umumnya sudah ada platform ini. 
  • Desain 
Agar sebuah website nayaman, mudah, menarik, responsif dan memiliki kesan profesional ketika diakses, maka desain atau thema website merupakan faktor penting yang harus diperhatikan. Untuk desain atau thema sebuah website ada banyak pilihan baik dari versi gratis maupun berbayar, tinggal disesuaikan dengan platform yang digunakan. Akan lebih baik jika memahami bahasa pemograman.
  • Publikasi 
Hal selanjutnya adalah mempublikasikan website agar dapat diakses oleh masyarakat luas. Publikasi ini tentu tergantung dari tujuan membuat web itu sendiri. Jika sebagai media promosi produk maka isi dari website yang akan dipublikasikan adalah produk-produk dan konten yang telah disiapkan sehingga dapat diakses oleh semua pengguna internet.  


Hal-hal di atas merupakan bagian dasar dalam membuat sebuah website, untuk domain dan hosting ini ada versi gratis dan berbayar. Jika ingin membuat website profesinal maka versi berbayar adalah pilihan terbaik. Artinya nama domain dapat dipilih sesuai konsep, dan kebutuhan hosting atau size penyimpanan dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Namun jika ingin versi gratis bisa coba menggunakan platform wordpress dan blogspot. Untuk nama domain umumnya terdapat tambahan nama dari platform yang digunakan.


Belum ada Komentar untuk " Hal yang Harus Disiapkan untuk Membuat Website Sendiri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel